Tubaba — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Provinsi Lampung, resmi menetapkan susunan Ketua, Sekretaris, dan Bendahara (KSB) untuk kepengurusan periode 2025–2030.
Penetapan tersebut merupakan hasil musyawarah formatur yang digelar bersama Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Provinsi Lampung, pada Sabtu (27/12/2025).
Sekretaris DPD PAN Tubaba, Asep Priwanto, mengatakan bahwa musyawarah dilakukan setelah pihaknya dipanggil DPW PAN Lampung guna membahas dan menyepakati struktur awal kepengurusan partai di tingkat kabupaten.
“Hari ini, kami formatur DPD PAN Tubaba dipanggil oleh DPW untuk melakukan musyawarah dan perundingan. Dari hasil musyawarah tersebut, disepakati susunan KSB DPD PAN Tubaba periode 2025–2030,” ujar Asep Priwanto kepada media.
Ia menjelaskan, susunan KSB yang ditetapkan untuk periode mendatang masih sama dengan kepengurusan sebelumnya. Rusli kembali dipercaya sebagai Ketua DPD PAN Tubaba, Asep Priwanto sebagai Sekretaris, dan Mirdah sebagai Bendahara. Sementara itu, posisi Majelis Pertimbangan Partai (MPP) diisi oleh Edison.
“Untuk susunan KSB masih sama seperti periode sebelumnya, yakni Ketua Rusli, Sekretaris Asep Priwanto, Bendahara Mirdah, dan MPP Edison,” jelasnya.
Lebih lanjut, Asep menambahkan bahwa penyusunan struktur kepengurusan lainnya masih terus dilanjutkan dan ditargetkan segera rampung. Seluruh susunan kepengurusan DPD PAN Tubaba periode 2025–2030 direncanakan akan diusulkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN paling lambat satu minggu setelah musyawarah tersebut.
“Untuk kepengurusan lainnya masih kami susun. Paling lambat satu minggu setelah musyawarah hari ini akan kami usulkan ke DPP,” katanya.
Terkait pelantikan, Asep mengungkapkan bahwa hingga kini belum ada pembahasan resmi mengenai jadwal maupun mekanismenya. Namun, ia menyebut pelantikan biasanya diawali dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) secara simbolis, baik dari DPP maupun DPW PAN kepada Ketua DPD terpilih.
“Rencana pelantikan belum dibicarakan lebih lanjut. Biasanya nanti dilakukan penyerahan SK secara simbolis, apakah dari DPP atau DPW kepada Ketua DPD,” ungkapnya.
Asep menegaskan, seluruh jajaran PAN Tubaba sepakat untuk mendukung penuh kepengurusan DPD PAN periode 2025–2030 demi menjaga soliditas dan keberlanjutan kerja politik partai di daerah.
“Apapun keputusannya, kami sepakat untuk mendukung penuh kepengurusan DPD PAN Tubaba periode 2025–2030,” pungkasnya. (Rian)












